LANGSUNG CHAT WA

Mengintip Apa Saja Oleh-oleh Dan Souvenir Khas Dieng

Berbicara mengenai destinasi wisata pasti tidak akan jauh dengan oleh2x / buah tangan yang ada di destinasi wisata tersebut. Contohnya makanan ringan, makan besar dan souvenir. Tidak terkecuali di dataran tinggi Dieng, banyak juga oleh2x dan souvenir yang bisa dibawa pulang ketika berwisata di dataran tinggi Dieng.

Lihat juga acara Dieng Culture Festival 2020

oleh-oleh khas dieng


Beberapa jenis oleh-oleh / souvenir / makanan khas Dieng diantaranya adalah:

1. Mie ongklok
Mie ongklok merupakan kuliner khas Dieng dan Wonosobo. Makan ini terdiri dari mie yang dihidangkan di mangkok dan keunikannya terdapat pada kuah kental yang berbahan dasar tepung pati sehingga sedikit lengket. Paduan yang cocok untuk makan mie ongklok adalah sate sapi dan juga tempe kemul.

2. Tempe kemul
Seperti mendoan namun lebih kriuk dan gurih. Ini merupakan salah satu gorengan andalah yang dimiliki oleh daerah Wonosobo dan Dieng. Kemul berarti selimut, tempe kemul adalah istilah untuk jajanan ini. Tempe yang digoreng dengan cara memberikan olahan tepung di sampingnya menyebabkan tempe ini seperti diselimuti, oleh sebab itu dinamakan tempe kemul. Selain itu ada juga gorengan lain seperti pisang, tahu, bakwan, dll yang biasa juga terdapat di kota2x lain.

3. Geplek / Likuk
Ini juga gorengan khas dari kota Wonosobo dan Dieng. Terbuat dari olahan pati kemudian dicetak seperti angka 8 namun berhimpitan kemudian di goreng. Makan likuk ini paling pas menggunakan bumbu kacang.

4. Keripik Jamur
Terbuat dari jamur pilihan kemudian digoreng menggunakan tepung / tidak sesuai kemasan. Makan ringan ini adalah salah satu makanan terlaris untuk dijadikan oleh2x ketika berwisata di Dieng. Jamur ini juga disediakan dalam bentuk goreng hangat dan langsung dimakan ditempat menggunakan beberapa pilihan saus.

5. Carica
Carica merupakan buah yang bisa hidup di dataran tinggi Dieng, buahnya seperti pepaya namun kecil. Carica biasa diolah dalam bentuk manisan. namun sekarang banyak varian untuk olahan carica diantaranya keripik carica. Ini juga termasuk oleh2x makana ringan yang paling banyak di beli oleh para wisatawan di Dieng.

6. Kentang
Olahan kentang di Dieng juga banyak sekali jenisnya, namun rata2x disajikan dalam bentuk goreng hangat. Untuk 1 porsi kentang cukup untuk membuat perut kita kenyang, biasanya kentang ini diberikan beberapa piloihan saus untuk penyedap rasa

7. Souvenir Baju
Salah satu souvenir yang dijual di area destinasi Dieng adalah baju bertemakan / bertuliskan mengenai destinasi wisata di Dieng. Baju ini memiliki berbagai macam ukuran mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa. Bukan hanya Baju, terdapat juga dalam bentuk daster, batik, , celana, dll.

8. Souvenir Syal Leher dan Sarung Tangan Serta Kupluk
Bertulisakan dataran tinggi Dieng syal, kupluk dan sarung tangan juga banyak sekali peminatnya. Karena hawa di daerah Dieng dingin maka tidak jarang wisatawan yang membeli syal dan sarung tangan serta kupluk apalagi ketika bermalam di Dieng. Minimal bagi wisatawan yang ingin melihat sunrise di area Dieng.

Lihat juga Destinasi Sunrise Terindah Di Dieng


Demikian beberapa oleh-oleh dan souvenir khas dataran tinggi Dieng yang bisa anda beli ketika berwisata di dataran tinggi Dieng.

Posting Komentar untuk "Mengintip Apa Saja Oleh-oleh Dan Souvenir Khas Dieng"